Prosedur Instalasi Mendeley Desktop

Prosedur Instalasi Mendeley Desktop – Saya yakin sebagian besar dari Anda semua tidak akan kesulitan menginstall Aplikasi Mendeley Desktop di PC atau Laptop Anda. Tulisan ini hanya akan bermanfaat bila Anda belum pernah menggunakan Mendeley sama sekali. Baiklah, kita mulai dengan tahapan-tahapan instalasi mendeley berikut ini:

  • Pastikan PC/Laptop Anda terkoneksi internet
  • Buka web browser di PC/Laptop Anda
  • Kunjungi www.mendeley.com
  • Pilih “download” di kanan atas laman website Mendeley
  • Pilih Sesuai Sistem Operasi Yang Anda Gunakan
  • Bila menggunakan Windows, pilih “Download Mendeley Desktop for Windows
  • Bila menggunakan Mac OS, pilih “Download Mendeley Desktop for Mac OS
  • Bila Anda menggunakan Linux, pilih “Download Mendeley Desktop for Linux
  • Setelah file berhasil didownload, klik dua kali file tersebut lalu ikuti proses instalasinya.
  • Setelah berhasil terinstall, buka aplikasi Mendeley Desktop Anda
  • Lakukan proses Sign In dengan mengisi alamat email dan password akun Mendeley Anda, kemudian akhiri dengan klik tombol “Sign In”
  • Mendeley Desktop Anda sudah siap digunakan

Instalasi Mendeley Versi Lama

Prosedur instalasi Mendeley Desktop di atas akan berjalan baik bila Anda sistem operasi (operating system / OS) terbaru, misalnya Windows 10. Bila Anda menggunakan OS versi lama, misalnya Windows 7, maka Anda harus menginstall Mendeley Desktop versi lama juga. Mendeley Desktop versi terbaru tidak mendukung OS lama seperti Wondows 7. Jika OS Anda menggunakan Windows 7 sedangkan Anda mengdownload Mendeley Desktop versi terbaru, bisa dipastikan akan terjadi crash atau error. Berikut ini prosedur instalasi Mendeley Desktop versi lama.

  • Saya merekomendasikan versi 16 ke bawah untuk Windows 7
  • Setelah menentukan versi yang akan anda gunakan, lanjutkan dengan mendownlodnya
  • Setelah berhasil didownload klik dua kali file instalasinya. Gambar di bawah ini adalah beberapa file instalasi yang sudah saya download. Silahkan pilih salah satu untuk diinstall.
  • Ikuti prosedur instalasi seperti pada langkah-langkah di atas.
  • Perlu diingat, bahwa bila ada tawaran update seperti gambar di bawah ini Anda harus menolaknya dengan memilih tombol “Not Now”.

Beberapa kali saya menerima keluhan tentang masalah Mendeley tidak bisa berjalan lagi karena tidak sengaja melakukan update dengan menekan tombol “Install”. Jadi, bila Anda masih memakai OS lama (Windows 7) yang biasanya tidak diupdate, jangan sekali-sekali melakukan update Menedeley Anda. Solusi yang bisa dilakukan bila Anda mengalami hal ini adalah uninstall (copot pemasangan) Mendedeley yang terupdate dan install (pasang) kembali Mendeley versi lama. Sekian semoga bermanfaat. Sampai jumpa di lain kesempatan. Wassalam….. (maglearning.id)

Loading...

4 comments

  1. Kak, mau nanya
    Saya sudah mengikuti tutorial di atas, namun mendeley-nya error.. ada kata 410 Gone
    Dan saat akan mencoba menambahkan sumber muncul tulisan “ActiveX components can’t create object (429) in Mendeley Plugin”
    Bagaimana ya kak 🙁

Tinggalkan Balasan