Keutamaan Tidur Setelah Shalat Isya’

Keutamaan Tidur Setelah Shalat Isya’

Keutamaan Tidur Setelah Shalat Isya’. Apa saja? Sudah tahukah sobat bahwa tidur setelah isya’ atau tidur tidak terlalu larut malam dianjurkan dalam Islam. Buat apa begadang bila tak ada perlunya, dan ingat begadang banyak dampak buruknya.

Tidur merupakan kebutuhan manusia jangka panjang. Setiap hari, ada porsi tidur yang harus ditunaikannya, dan ini memang haknya tubuh manusia. Sesibuk apa pun jadwal, tidak sepatutnya manusia mengabaikan hak tubuhnya untuk mendapatkan waktu tidur yang cukup. Setelah lelah seharian bekerja keras, beraktivitas, Anda harus tidur. Namun, tahukah Anda bahwa dalam Islam sangat dianjurkan untuk tidur selepas shalat Isya’?

Rasulullah sendiri sudah mencontohkan kepada kita, bahwa beliau senantiasa langsung tidur setelah shalat Isya’, dan tidak pernah bergadang kecuali memang ada sesuatu kepentingan yang mendesak. Tampaknya, kebiasaan tersebut sudah berbeda dengan saat ini.

Kita tak dapat memungkiri, bahwa manusia sekarang bahkan bisa tidur hanya dua jam menjelang shubuh, sangat jauh dari berbeda dari waktu tidur Rasulullah. Sehingga, jika Anda mengamalkan ajaran Rasulullah ini, ada berbagai keutamaan yang akan Anda dapatkan. Ada apa saja keutamaan ketika Anda tidur selepas shalat Isya’?

Beberapa Keutamaa Tidur Setelah Shalat Isya

Berikut beberapa keutamaan jika setelah menunaikan shalat Isya Anda langsung tidur.

Sunnah Rasulullah

Jika selesai shalat Isya’ Anda langsung tidur, maka ada pahala yang akan Anda dapatkan, karena itu artinya Anda sudah mengamalkan sunnah Rasulullah

Tidur yang akan Anda lakukan menjadi bernilai ibadah. masyaAllah. Siapa yang tidak ingin bahkan ketika tidur pahalanya terus mengalir?

Bisa Sahalat Tahajjud

Rasulullah merupakan pribadi terbaik yang senantiasa bangun di sepertiga malam untuk mencurahkan segala harapannya kepada Allah, padahal sudah dijamin masuk ke dalam surga. Maka degan tidur selesai Isya’, tentu Anda dapat bangun lebih dulu, menyisihkan waktu untuk menunaikan sunnah yang sangat mulia ini, di mana doa-doa akan sanat dekat dengan dikabulkannya ia.

Lebih Sehat

Keutamaan yang Anda dapatkan dari tidur cepat selanjtunya adalah jantung lebih sehat. Hal ini karena Anda tidur secara cukup, berbeda dengan orang yang sering bergadang. Menurut penelitian, jika seseorang sering tidur larut atau bergadang, maka dirinya akan sangat mudah terkena pengerasan pembuluh darah dan membuat peredaran darah tidak normal.

Lebih Semangat

Jika Anda memberikan porsi yang cukup untuk tidur, maka tubuh Anda akan jauh lebih semangat dalam melakukan banyak aktivitas, terutama di pagi hari. Sehingga, sangat bagus jika Anda tidur dengan cukup agar tetap semangat dalam meraih rizki Nya yang berlimpah saat pagi.

Jika Anda sudah mengikuti tidur Rasulullah, maka untuk mendapatkan tubuh yang sehat tentu bukan sebuah perkara yang sulit. Nah, agar tidur Anda mendatangkan pahala, tentu Anda harus tidur sesuai dengan yang diajarkan Rasulullah. Ada beberapa amalan yang harus Anda kerjakan agar mendapatkan pahala.

Adab Sebelum Tidur

sebelum terlelap, Rasulullah biasanya melakukan berbagaia amalan. Hal ini dilakukan beliau agar senantiasa mendapatkan perlindungan dari Allah.

Berwudhu

Islam menganjurkan kita agar selalu suci dalam segala kondisi, termasuk ketika akan tidur. Maka biasakan untuk berwhudu ketika akan tidur. Hal ini akan membuat Anda terlindung dari setan.

Membaca Doa Tidur

Sejak kecil doa ini sudah diajarkan kepada kita. Nah, biasakan untuk membacanya ketika akan tidur dan ketika terbangun dari tidur.

Segera Tidur Setelah Shalat Isya

Sebagaimana yang dijelaskan di atas tadi, bahwa tidur setelah shalat Isya merupakan sunnah Rasulullah, dan sebuah kebiasaan yang dilakukan beliau setiap hari. Bahkan Rasulullah terbilang cukup membenci orang yang bergadang tanpa ada kepentingan.

Demikian beberapa keutamaan tidur setelah shalat Isya dan beberapa amalan sebelum tidur yang selalu dilakukan beliau. Semoga tidur kita juga dapat dihidung sebagai ibadah oleh-Nya. (maglearning.id)

Loading...

Tinggalkan Balasan