Memilih Laptop Kerja

Pertimbangan dalam memilih laptop kerja

Pertimbangan dalam memilih laptop kerja – Bila Anda adalah seorang karyawan perusahaan atau instansi tentu laptop adalah salah satu gear penting Anda untuk bekerja. Bahkan jika Anda sorang wirausahawan dalam level masih pemula sekalipun, laptop sudah menjadi salah satu alat penunjang bisnis Anda.

Ya, karena manfaat laptop ini sudah semakin kompleks, serta banyak sekali bisnis yang sudah bersentuhan dengan dunia digital. Urusan bisnis cocok tanam sekalipun juga sering membutuhkan laptop. Nah, bila Anda sedang berencana untuk membeli laptop baru untuk mendukung pekerjaan Anda maka ada baiknya untuk membaca sekilas artikel ini. Siapa tahu ada informasi bermanfaat untuk Anda.

Memilih laptop kerja ini sebenarnya tidak sulit, namun menemukan yang pas untuk keperluan pekerjaan Anda pasti akan lebih bermanfaat. Karakteristik laptop untuk kerja ini bisa berbeda-beda tergantung dengan kebutuhan Anda. Tidak seperti laptop gaming yang lebih pada performa grafis dan prosesor yang mumpuni.

Bisa jadi laptop yang memiliki RAM 8 GB lebih cocok dari pada laptop dengan RAM 16 GB lho. Hal ini bisa terjadi karena dalam memilih laptop kerja itu perlu mempertimbangkan berbagai hal. Dari sisi pekerjaan, finansial dan lainnya. Jika pekerjaan kita hanya untuk memerlukan aplikasi seperti word atau Excel rasa-rasanya tidak perlu membeli laptop yang berspesifikasi gahar karena laptop entry level pun sudah lancar menjalankan aplikasi demikian.

Sebenarnya tidak hanya itu, misalnya laptop dengan spesifikasi gahar biasanya berukuran besar, atau cepat panas, serta membutuhkan daya baterai yang besar dan berat. Nah laptop akan dibuat dari trade off kelemahan dan kelebihan itu.

Misalnya karena kita mengejar sesuatu yang kurang perlu, misalnya performa tinggi dan kita dapat laptop yang besar dan berat, sedangkan pekerjaan kita menuntut mobilitas tinggi, maka akan membutuhkan upaya yang lebih besar untuk membawa laptop itu kemana-mana.

Untuk lebih lengkapnya soal pertimbangan apa saja yang mesti diperhatikan dalam memilih laptop kerja, Anda bisa membaca ulasan di bawah ini guys.

Sistem operasi

Langkah pertama dalam memilih laptop adalah memilih sistem operasinya. Sistem operasi yang cocok akan memperkaya pengalaman user, juga menentukan apa yang bisa dikerjakan menggunakan laptop. Untuk lebih lengkapnya tentang jenis OS bisa lihat daftar berikut:

  • Windows: adalahOS yang paling banyak dipakai saat ini, populer, cocok untuk pemula, namun rawan serangan virus atau cybercrime.
  • MacOS: LebihPremium dan sering dipadukan pada laptop kualitas tinggi terutama Apple, keamanan ketat namun memiliki harga mahal.
  • Chrome OS: Kelebihannya adalah simpel, ringan, dan mudah dipahami namun belum support banyak aplikasi.
  • Linux OS: Gratis, bisa dimodifikasi, keamanan ok namun memiliki pengaturan rumit.

Kesimpulannya setiap OS memiliki keunggulan dan kekurangan masing-masing. Maka sesuaikan dengan kebutuhan Anda. Jika pekerjaan Anda banyak berkaitan dengan software-software baru sebaiknya menggunakan Windows yang paling populer dan menjadi acuan utama para pengembang software.

Jika pekerjaan Anda menyangkut keamanan, sebaiknya menggunakan MocOS atau Linux OS, karena relatif aman. Namun Anda butuh dana yang lebih banyak untuk spesifikasi hardware yang setara. Sedangkan linux, jelas Anda harus punya pengetahuan yang lebih banyak dalam hal pemrograman atau software.

Tentukan kualitas/kriteria laptop

Laptop Itu ada banyak macamnya ada yang entry level, mid level, hingga high level bila ditinjau dari segi spesifikasinya. Semakin canggih spek yang dimiliki tentu harga laptop akan semakin mahal.

Pertimbangkan pula tujuan apa yang ingin dicari saat membeli laptop. Ada laptop gaming bila ingin fokus jadi gamer, ada laptop design bila kita fokus dibidang grafis atau laptop bisnis bila kita butuh laptop yang menunjang produktivitas kita.

Nah bila pekerjaan Anda adalah pekerjaan yang tidak membutuhkan permforma laptop tingkat tinggi, maka dalam memilih laptop kerja sebaiknya utamakan build quality laptop tersebut dibanding mendahulukan performanya.

Pilih performa yang masih cukup mumpuni untuk 2 atau 3 tahun mendatang. Selebihnya pilih laptop dengan kualitas material yang bagus. Karena beberapa produsen sering membuat produk sesuai segmennya.

Kenapa lebih penting kualitas? Ya karena akan menjamin keamanan data-data Anda karena laptop tidak mudah rusak, terlebih aman untuk dibawa kemana-mana.

Perhatikan baterai

Apa pekerjaan kita sering membuat kita di luar kantor sehingga kita tak sering mencharge laptop ? Maka pilihan untuk membeli laptop berbaterai besar adalah solusi yang jitu. Laptop berbaterai besar tidak akan mengganggu sederet tugas kita.

Jika pekerjaan kita lebih sering di dalam kantor maka urgensi untuk membeli laptop berbaterai besar bukanlah yang terpenting. Silakan bandingkan ukuran baterai dengan bebannya. Karena spek tinggi pasti akan boros baterai.

cara memilih laptop kerja

Pemilihan Processor

Pertimbangan memilih laptop kerja lainnya yang harus dilakukan saat membeli laptop adalah jenis Processor yang digunakan. Karena Processor adalah otak dari komputer, semakin tinggi spek processor semakin cepat kecepatan akses dari laptop.

Pekerjaan apa yang kita lakukan akan menjadi penentu dalam pemilihan processor. Bila pekerjaan kita membutuhkan software berat atau multiaplikasi pilihlah laptop berprosesor tinggi. Bila pekerja kita hanya untuk menjalankan aplikasi ringan dari laptop pilih processor yang biasa.

Saya lebih merekomendasikan prosesor yang kencang walaupun tanpa didukung oleh RAM grafis yang besar bila Anda tidak banyak dengan urusan grafis. Karena prosesor yang kencang akan membuat kerja Anda semakin cepat selesai.

Pemilihan Ram

Ram berperan penting dalam kemampuan laptop dalam membuka aplikasi . Semakin besar Ram yang dimiliki akan semakin banyak aplikasi yang bisa dijalankan bersamaan. Dunia kerja yang membutuhkan mobilitas tinggi tentu membutuhkan perangkat yang bisa menjalankan hal seperti itu.

Secara garis besar laptop yang lancar multitasking setidaknya harus memiliki 8 GB RAM namun bila pekerjaan kita adalah programmer, desainer dan sejenisnya butuh laptop yang mempunyai ram 16 GB.

Nah, itu tadi beberapa hal yang perlu dipertimbangkan dalam memilih laptop kerja. Pilihlah secara rasional. Jadilah konsumen yang pintar dan selesaikanlah pekerjaan Anda dengan cepat dan benar (maglearning.id).

Loading...