teori harga atau ekonomi mikro

TEORI HARGA, Sebuah Pengantar Untuk Ekonomi Mikro

Teori harga adalah topik yang menantang dan bermanfaat. Mahasiswa yang menguasai teori harga memperoleh alat yang ampuh untuk memahami berbagai fenomena sosial yang luar biasa. Bagaimana pajak penjualan mempengaruhi harga kopi? Mengapa orang berdagang? Apa yang terjadi dengan harga tiket ketika gaji pemain sepakbola naik? Mengapa pendapatan petani semangka meningkat ketika ada cuaca panas? Mengapa harga tiket pesawat terbang bisa berbeda-beda? Teori harga mengajari kita bagaimana cara memecahkan teka-teki serupa.

Kita akan belajar untuk tertarik dengan fenomena yang sebelumnya kita anggap biasa-biasa saja. Ketika konser musik diperkirakan akan terjual lebih awal, mengapa promotor tidak menaikkan harga? Mengapa gedung bank lebih mewah daripada supermarket? dan masih banyak lagi.

Teori harga sebenarnya tidak jauh berbeda dengan ekonomi mikro, jadi hanya ada perbedaan penyebutan di beberapa negara. Jadi teori harga atau ekonomi mikro adalah studi tentang cara individu dan perusahaan membuat pilihan, dan cara pilihan tersebut berinteraksi satu sama lain.

Asumsi Teori Harga

Teori ini berasumsi bahwa individu memiliki preferensi dan batasan tertentu yang didefinisikan dengan baik untuk perilaku mereka. Misalnya, kita mungkin menikmati makan kue dan es krim sebanyak yang kita mau, tetapi ukuran perut kita membatasi kemampuan kita untuk mengejar kesenangan ini. Selain itu, jumlah kue yang kiita makan memengaruhi jumlah es krim yang bisa kita makan juga, begitu pula sebaliknya.

Dalam memprediksi perilaku, kita berasumsi bahwa individu berperilaku rasional, artinya mereka menjadikan diri mereka sendiri sebaik mungkin, yang diukur dengan preferensi mereka sendiri, dan dalam batasan yang diberlakukan pada mereka. Meskipun asumsi ini (seperti asumsi apa pun dalam sains apa pun) hanya merupakan perkiraan terhadap realitas, namun ini adalah asumsi yang sangat kuat dan secara umum sudah banyak terbukti.

Teori harga merupakan alat utama teori ekonomi mikro. Teori harga digunakan untuk menganalisis komposisi dan alokasi produk dan sumber-sumber (input).

Suatu barang mempunyai harga disebabkan dua alasan. Pertama, barang dibutuhkan manusia. Kedua, ketersediaan barang terbatas. Karena itu harga barang ditentukan oleh permintaan dan penawaran.

Perubahan harga akan mempengaruhi jumlah barang yang diminta dan jumlah barang yang ditawarkan. Perubahan itu diukur melalui elastisitas. Macam elastisitas diantaranya elastisitas permintaan, elastisitas penawaran, elastisitas silang, elastisitas pendapatan dan elastisitas poduksi.

Untuk melindungi konsumen dan produsen pemerintah menetapkan kebijakan harga melalui pembatasan produksi, harga dasar/harga minimum, subsidi dan harga maksimum. Dampak kebijakan harga tersebut tergantung pada elastisitas.

Jadi, Teori harga adalah teori yang menghubungkan antara harga dengan jumlah barang yang diminta atau menghubungkan antara harga dengan jumlah barang yang ditawarkan.

Pembahasan tentang teori harga atau ekonomi mikro meliputi tiga bagian, yaitu: tentang faktor-faktor yang menentukan harga, tentang elatisitas, serta tentang kebijakan harga. Untuk mengetahui pembahasan lengkapnya ikuti terus artikel-artikel dalam kategori Ekonomi Mikro yang akan saya posting secara bertahap. Silakan kirim komentar atau masukan apa saja demi kemajuan blog ini.

Media Pembelajaran Interaktif

Untuk mempelajari ekonomi mikro secara cepat dan ringkas Anda juga bisa menggunakan media pembelajaran interaktif yang sudah saya kembangkan untuk Anda semua. Media ini saya sediakan dalam dua versi, yatu versi web dan versi Android. Untuk versi web hanya bisa digunakan secara online, sedangkan versi Android bisa digunakan secara offline jadi silakan install aplikasi ini terlebih dahulu di gawai Anda.

EkoMik Versi Web:

Media Pembelajaran Interaktif Ekonomi Mikro

EkoMik Versi Android:

Media Pembelajaran Interaktif Versi Android
Loading...